2014-05-13T01:00:00+07:00





: Posted on Selasa, 13 Mei 2014 - 01.00 with No comments

K-Touch Lotus II, review, spesifikasi, harga terbaru. K-Touch Lotus II, Smartphone Quad Core Dengan Harga Murah. Ponsel pintar buatan China ini diluncurkan perdana pada bulan Mei 2013 lalu. Dari segi harga, K-Touch Lotus II diklaim sebagai smartphone dengan prosesor Quad Core yang paling murah. Prosesor Quad Core yang memiliki kecepatan 1,2 GHz dengan seri MSM8225Q tersebut disuplai oleh perusahaan terkenal di dunia, yakni Qualcomm. Kapasitas RAM yang digunakan pun terbilang cukup besar, yaitu 1 GB, Lotus II juga memiliki ROM sebesar 4 GB, Memori Internal 1,39 GB + kapasitas memori eksternal (Slot MicroSD) hingga 32 GB. GPU yg disematkan berkode Adreno 203, mampu melahap game-game HD dengan sangat baik tanpa lag.

K-Touch Lotus II. SmartphoneSite
K-Touch Lotus II.
Smartphone K-Touch Lotus II.

K-Touch Lotus II merupakan salah satu dari sedikit produk ponsel pintar yang sudah didukung prosesor 4 inti, jenis prosesor yang lazim disebut dengan nama Quad Core. Selain kinerjanya yang menjadi sangat prima karena penggunaan prosesor Quad Core, smartphone ini juga memiliki desain yang slim (ramping). Untuk sistem operasi, K-Touch Lotus II menggunakan OS Android 4.1 Jelly Bean. Berbekal prosesor dan OS terkini tersebut, tak pelak lagi jika smartphone ini dengan mudah menjalankan berbagai fungsi serta fitur hiburan yang telah ditanamkan didalamnya..

Display QHD 4.5"
Dengan layar sentuh QHD berukuran 4.5" dan beresolusi 960 x 540 piksel, pengguna mendapatkan kenyamanan saat menonton video dan fitur hiburan pada K-Touch Lotus II. Menggunakan teknologi OGS (One Glass Solution) yang menggabungkan sensor sentuh dengan kaca pelindung sehingga membuat desain smartphone ini lebih tipis. Ditambah dengan kemampuan multitouch memberikan pengalaman yang intuitif ketika mengoperasikan berbagai aplikasi. Dengan adanya lapisan Asahi Glass (6H scratch resistant scale), layar monitor K-Touch Lotus II tidak akan tergores karena sering digesek ujung jari atau alat penyentuh monitor lainnya.

Kinerja Quad Core
Berbekal dengan prosesor Quad Core Snapdragon S4 Play, MSM8225Q berkecepatan 1.2 GHz dan didukung RAM 1 GB membawa peningkatan kinerja untuk melakukan multitasking tanpa masalah, konsumsi daya lebih hemat serta transisi lebih mulus. Untuk pemrosesan grafis, tablet ini menggunakan chipset Adreno 203 sehingga dapat menjalankan game 2D & 3D serta berselancar internet dengan baik. Untuk sistem operasinya telah didukung dengan Android OS terbaru, 4.1 Jelly Bean. Kapasitas penyimpanan yang tersedia pada K-Touch Lotus II yaitu 4 G ROM, memori internal 1.39 GB serta slot eksternal.

Dual Kamera
Untuk urusan potret-memotret, K-Touch Lotus II dibekali dengan kamera auto fokus 5 MP. Fitur auto fokus memungkinkan untuk mengambil gambar yang jelas dan tajam. Dilengkapi juga dengan kamera depan beresolusi VGA untuk self-portrait. Sementara untuk perekaman gambar video, tersedia perangkat perekamanan video dengan resolusi HD 720p @ 30 fps memastikan rekaman yang berjalan mulus dan video yang jernih.

Dual GSM
K-Touch Lotus II telah mendukung kemampuan Dual On Active sehingga dapat mengaktifkan dua nomor GSM yang berbeda secara bersamaan. Untuk SIM pertama berjalan di jaringan HSDPA dan SIM kedua pada EDGE. Kemampuan Dual On ini memberikan fleksibilitas lebih untuk memilih operator GSM lainnya untuk mendukung produktivitas pengguna.

Konektivitas
Untuk berselancar di internet, pengguna dapat menggunakan jalur HSDPA. Memiliki fitur Wi-Fi yang memungkinkan untuk membagikan koneksi internet ke perangkat lain. Selain itu, handphone ini memiliki Bluetooth 3.0 untuk berbagi data secara nirkabel serta port micro USB yang dapat digunakan untuk transfer data dan mengisi baterai.

Spesifikasi K-Touch Lotus II :
  • Processor: 1.2 GHz Snapdragon S4 Play, MSM8225Q.
  • RAM: 1 GB.
  • Sistem Operasi: Android 4.1 Jelly Bean.
  • Kapasitas Penyimpanan: 1.39 GB.
  • Tipe Grafis: Adreno 203.
  • Ukuran Layar: 4.5 inci.
  • Resolusi Layar: 960 x 540.
  • Tipe Layar: Multitouch.
  • SIM: Dual GSM.
  • Kamera Belakang: 5 MP.
  • Kamera Depan: VGA.
  • Fitur Kamera Lainnya: Autofokus.
  • Ukuran File Foto: 2592x1944.
  • Video HD: Ya.
  • Resolusi Video: 720p.
  • Built in Flash: Ya.
  • Tipe Memory Card: microSD.
  • Ukuran (L x W x H): 13.45 x 6.6 x 0.92 Cm.
  • Berat: 0.14 Kg.
  • Fitur: GSM, Primary Camera, Email, Touchscreen, Secondary Camera, HD Recording, MP3.
  • Input: USB.
  • Output: 3.5mm jack, USB.
  • Koneksi Nirkabel: Bluetooth, WiFi, EDGE, 3G.
  • Tipe Baterai: Li-Po.
  • Kapasitas Baterai: 1600 mAH.
Lihat Harga Terbaru Smartphone K-Touch Lotus II

Isi 1 Paket Pembelian K-Touch Lotus II :
- K-Touch Lotus II
- Baterai
- AC Adaptor
- Buku Panduan
- Kartu Garansi (1 Tahun Garansi Servis & Spare-part)


Bagikan :


Artikel terkait :
thumbnail Ponsel K-Touch Lotus II, Review, Spesifikasi, Info Harga Terbaru Unknown 2014-05-13T01:00:00+07:00 5.0 1 Reviews

Posting Komentar


Copyright © 2014. SmartphoneSite | Template by Full Blog Design | Proudly powered by Blogger
SmartphoneSite